Elang VS Kasuwari, Siapakah yang paling membahayakan manusia?

Masih membahas seputar burung, kalau sebelumnya kami telah membahas tentang burung yang beracun akan tetapi kali ini kami akan membahas tentang burung yang bisa mengancam nyawa manusia melalui fisik mereka yang kuat, burung apakah yang paling membahayakan manusia? kami mempunyai 2  spesies burung yang termasuk dalam kategori burung yang paling berbahaya yaitu burung kasuari dan burung elang,akan tetapi menurut anda di antara mereka berdua siapakah yang paling berbahaya?. Langsung saja kita simak bersama-sama.....

elang vs kasuari

1. Kasuari

Kasuari adalah termasuk dalam kategori burung yang tidak bisa terbang,kasuari di temukan di wilayah hutan tropis seperti australia dan indonesia.Di indonesia  sendiri  burung tersebut di terdapat di pulau papua dan maluku kasuari juga termasuk dalem kategori hewan yang di lindungi karena populasinya sudah sangat sedikit dan langka.

Kasuari mempunyai mempunyai 3 sepesies yaitu :
  • Kasuari Gelambir Tunggal (Casuarius unappendiculatus)
  • Kasuari Gelambir Ganda (Casuarius casuarius)
  • Kasuari Kerdil (Casuarius bennetti)
Burung kasuari dewasa memiliki tubuh yang sangat besar hingga mempunyai berat 60-75kg dan tingginya mencapai 170cm.kasuari memiliki perpaduan antara hitam,merah, biru dan cokelat. Hitam untuk bulu tubuhnya yang hampir semuanya berwarna hitam,merah untuk gelambirnya, warna biru untuk lehernya dan cokelat untuk warna jambulnya.

Kasuari adalah hewan yang termasuk sangat buas mereka sensitif sekali terhadap pengganggunya apalagi manusia, mereka akan segera mengejar korbannya oleh karena itu di kebun binatang burung tersebut tidak di perbolehkan berkeliaran sembarangan karna burung kasuari sangatlah berbahanya

Kasuari biasanya akan menyerang menggunakan kakinya ada beberapa sumber yang mengatakan bahwa tendangan kasuari bisa memecahkan tulang  manusia, dan ketajaman jari bagian dalamnya yang menyerupai pisau akan menambah daya serang yang semakin buas. di bawah ini adalah gambar dari burung kasuari yang menyerang manusia.

kasuari

Tidak hanya menendang tetapi burung kasuari juga dapat berlari hingga kecepatan 50Km/jam, burung tersebut juga dapat berenang dan meloncat hingga ketinggian 1,5m.pada umumnya burung tersebut memakan buah yang berkulit tebal.

2. Elang

Elang merupakan salah satu hewan karnivora ( pemakan daging) tidak hanya itu burung elang juga adalah burung kanibal yang memakan sesama burung. adapun menu favorit dari burung elang seperti tikus,ayam,kadal,tupai dan ikan.Di indonesia elang tersebar di seluruh wilayah indonesia.

Di indonesia sendiri elang memiliki 21 spesies antara lain : ( Elang Hitam, Elang Jawa, Elang-ular Jari Pendek, Elang Gunung, Garuda, Elang Brontok, Elang Wallace, Elang Sulawesi ,Elang Buteo , Elang-laut Perut Putih, Elang-ular Bido, Elang Flores, Elang Bondol, Elang-ikan Kepala Abu, Elang-ikan Kecil,
Elang Perut Karat,Elang Tikus,Elang Paria,Rajawali Kuskus,Rajawali Tutul dan Elang emas).

Elang adalah hewan buas yang bedarah panas, di alam liar elang tidak berbahaya bagi manusia akan tetapi bagi hewan lainnya elang sangat di takuti biasanya elang akan menyerang korbannya menggunakan kakinya yang tajam untuk mencengkram serta menggunakan paruhnya untuk mengobrak-abrik mangsanya tersebut.Di bawah ini adalah elang saat menerkam mangsanya.

elang saat membawa mangsanya

Seperti yang terlihat pada gambar di atas bahwasannya elang dapat membawa  mangsanya lebih besar dari pada tubuhnya sendiri,sungguh burung yang sangat tangguh, padahal ia hanya mengandalkan kaki dan paruhnya saja untuk dapat membunuh mangsanya padahal lawannya jauh lebih ganas terhadapnya..

Silahkan ambil kesimpulannya siapakah yang paling berbahaya bagi manusia di antara kedua burung tersebut? kasuari ataukah elang ,pastinya anda sudah tau jawabannya. Jangan lupa baca juga => Burung jelmaan malaikat izrail

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »